60 research outputs found

    Pemanfaatan Teknologi Informasi Dalam Pengendalian Kualitas Produk Kerajinan Bordir menggunakan Peta Kendali Variabel Fuzzy Linguistik

    Get PDF
    Peta kendali atribut khususnya peta kendali variabel Fuzzy linguistik digunakan untuk mengendalikan proses yang berkarakteristik atribut dengan banyak atribut lebih besar sama dengan dua atribut. Pada dasarnya peta kendali variable Fuzzy linguistik menggunakan variabel linguistik yang tiada lain adalah sebuah himpunan fuzzy yang memiliki fungsi keanggotaan tertentu misalnya sempurna, baik, cukup, jelek, cacat dll. Tujuan akhir yang diinginkan adalah menyortir hasil produksi yang sesuai dengan criteria yang ditentukan. Untuk mempermudah Operator menentukan hasil akhir tersebut maka akan dibuat suatu system informasinya. Kata kunci : Atribut, himpunan fuzzy, variabel Fuzzy linguistik. Criteri

    Risk Analysis of Credit Default on Rural Bank by Using Back Propagation Neural Networks Approach

    Get PDF

    SISTEM INFORMASI SEWA LAPANG FUTSAL DI CIAWI KABUPATEN TASIKMALAYA

    Get PDF
    Seiring dengan perkembangan ilmu dan teknologi yang semakin meningkat, telah banyak diciptakan sarana – sarana baru untuk membantu perusahaan dalam mengembangkan usahanya. Selain itu diperlukan juga sistem informasi untuk membantu perusahaan jasa dalam mengolah informasi yang sesuai dengan kebutuhan.Menyadari pentingnya hal tersebut bagi sebuah perusahaan jasa, dilakukan penelitian mengenai kebutuhan akan sistem informasi Sewa Lapang Futsal di Ciawi Kabupaten Tasikmalaya yang merupakan bagian yang mengelola Data Sewa Lapang. Dengan semakin meningkatnya penyewa maka kebutuhan akan informasi yang cepat dan tepat semakin diperlukan.Untuk memenuhi kebutuhan informasi tersebut maka dilakukan analisis dan perancangan sistem informasi mengenai jasa penyewaan lapangan futsal yaitu mempelajari teori – teori pendukung dan mengumpulkan data maupun keterangan khususnya yang berkaitan dengan jasa sewa lapang. Sebagai hasil penelitian tersebut dibuatlah sistem informasi sewa lapang futsal yang baru, yang akan menghasilkan informasi dan laporan – laporan yang mendukung usaha jasa sewa lapang. Kata Kunci : Sistem, Informasi, Lapang, Futsal, Ciawi

    SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SILIWANGI

    Get PDF
    Perpustakaan merupakan bagian dari sumber belajar yang harus dimiliki oleh setiap sekolah atau perguruan tinggi. Siswa atau mahasiswa dengan mudah mencari informasi atau ilmu pengetahuan melalui perpustakaan. Dengan adanya perkembangan teknologi membuat manusia berfikir untuk dapat bekerja lebih efektif dan efisien. Salah satunya yaitu membuat sistem konvensional menjadi sistem yang terkomputerisasi. Dengan memanfaatkan fasilitas komputer yang ada di perpustakaan, perpustakaan dapat lebih efektif dan efisien dalam pencarian buku. Pada penelitian ini dirancang suatu sistem informasi menggunakan aplikasi Lazarus dan MySQL. Dengan sistem ini, diharapkan mampu mengatasi berbagai kebutuhan dari user untuk mencari buku dan melakukan pendataan serta memudahkan administrasi dalam sirkulasi peminjaman buku dan pembuatan laporan. Dari hasil penelitian yang telah dilaksanakan penulis mengimplementasikan hasil penelitian tersebut kedalam Sistem Informasi Perpustakaan di Fakultas Ekonomi Universitas Siliwangi. Kata kunci: sistem informasi, Lazarus, MySQL

    PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGOLAHAN DATA ZAKAT FITRAH BERDASARKAN PERHITUNGAN BADAN AMIL ZAKAT

    Get PDF
    Zakat fitrah merupakan salah satu ibadah yang dijalankan oleh umat muslim yang terdapat dalam rukun islam yang merupakan pembersih dirinya dan menjadi tanggungannya dan untuk menghilangkan dosa-dosa yang terjadi selama puasa pada bulan Ramadhan. Dalam hal pengelolaan zakat terutama zakat fitrah pola yang digunakan masih menggunakan cara konvensional atau manual, sehingga muncul beberapa masalah yang dapat menghambat dalam pengelolaan zakat tersebut. Agar setiap permasalahan dapat diselesaikan dibutuhkan suatu sistem yang dapat membantu dan melakukan pengelolaan zakat fitrah yang disesuaikan dengan aturan yang dikeluarkan oleh Badan Amil Zakat. Tujuan dibuatkannya aplikasi ini yaitu untuk membuat sistem informasi yang dapat mempermudah dan mempercepat dalam pengelolaan zakat fitrah, serta mengurangi kesalahan dalam melakukan penghitungan dan pembagian zakat fitrah. Kegiatan analisis yang dilakukan dengan melakukan analisis terhadap data-data, tabel-tabel serta flow map systemyang digunakan yang sedang berjalan. Proses yang dilakukan oleh aplikasi ini yaitu dengan melakukan pengelolaan terhadap alur proses pelaksanaan zakat fitrah terutama dalam segi pengadministrasian dan pelaporan. Bentuk pelaporan yang disajikan merupakan rekap hasil pelaksanaan zakat firah yang dilakukan dalam ruang lingkup UPZ yang selanjutnya akan dilaporkan ke BAZNAS.Kata Kunci : Unit Pengumpul Zakat, Zakat Fitrah, Badan Amil Zaka

    SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN DIGITAL BERBASIS WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK SLIM CENDANA

    Get PDF
    Perkembangan  teknologi internet dan web begitu pesat. Karena dengan menggunakan media ini  informasi yang disampaikan dapat mencapai berbagai lapisan masyarakat. Teknologi web merupakan salah satu layanan di internet yang paling sering digunakan informasi secara cepat.  Dalam hal ini, dashboard akan memberikan informasi seputar gambaran informasi penting  dalam grafik yang mudah dibaca, data dikumpulkan secara real time, dashboard menyapaikan informasi penting  dalam grafik yang mudah dibaca, dan dikumpulkan secara real time, dashboard menyampaikan informasi yang dibutuhkan oleh semua orang setiap hari dalam pengambilan keputusan. Dengan dibuatnya Sistem Informasi Perpustakaan Digital Berbasis Web dengan menggunakan Framework Slim Cendana diharapkan menjadi salah satu media untuk pengumpulan  data buku dan jenis katalog buku agar nantinya dapat diakses dengan mudah serta dapat dipertanggungjawabkan. Kata Kunci : Dashboard, web, Slim, Perpustakaan

    SISTEM PEMILIHAN KEPALA DESA BERBASIS WEB MENGGUNAKAN BARCODE

    Get PDF
    Pemilihan Kepala Desa berbasis web menggunakan barcode adalah pelaksanaan kedaulatan rakyat di desa dalam rangka memilih kepala desa yang bersifat langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil dengan menggunakan barcode sebagai alat agar dapat terhubung ke sebuah web untuk melakukan voting. Sistem Pemilihan Kepala Desa pada Desa Sukahurip sampai saat ini masih menggunakan sistem manual, mulai dari proses pemilihan, perhitungan hasil suara sampai pengelolaan data-data lainnya yang berhubungan dengan Pemilihan Kepala Desa sehingga waktu pelaksanaan pemilihan dan kinerja panitia kurang efektif dan lambatnya perolehan hasil suara serta pada saat perhitungan suara banyak ditemukan kertas suara yang rusak sehingga dianggap suara tersebut tidak sah.Menanggapi permasalahan yang terjadi, penulis berinisiatif untuk membuat sebuah karya Tugas Akhir dengan menggunakan metode waterfall mulai dengan analisis sampai ke pemeliharaan sistem. Sistem Pemilihan Kepala Desa Berbasis Web Menggunakan Barcode untuk dapat membantu permasalahan yang terjadi dan mempermudah dalam pengelolaan data, proses pemilihan maupun pada saat perhitungan suara sehingga dapat berjalan dengan efektif sesuai dengan harapan dan kebutuhan masyarakat Desa Sukahurip.Kata Kunci : Pemilihan Kepala Desa, Berbasis Web, Barcod

    SISTEM PAKAR DIAGNOSIS PENYAKIT YANG DISEBABKAN OLEH ROKOK DENGAN METODE FORWARD CHAINING

    Get PDF
    Rokok merupakan benda yang memiliki berbagai macam sumber penyakit apabila kita mengisapnya secara langsung atau menghirup asapnya. Di dalam sebatang rokok terdapat lebih dari 4000 bahan kimia, yang 200 di antaranya berbahaya bagi manusia, dan 40 di antaranya merupakan penyebab kanker. Merokok dapat mengakibatkan perubahan fungsi, struktur jaringan, dan saluran pernapasan pada paru-paru. Sistem pakar adalah sebuah sistem yang menggunakan pengetahuan manusia di mana pengetahuan tersebut dimasukkan ke dalam sebuah komputer dan kemudian digunakan untuk menyelesaikan masalah-masalah yang biasanya membutuhkan kepakaran atau keahlian manusia. Sistem yang digunakan dalam penulisah tugas akhir ini adalah sistem pakar untuk mendiagnosis penyakit yang disebabkan oleh rokok. Sistem ini dibuat dengan menggunakan metode forward chaining. Di dalam membangun sistem ini dibuat dengan metode pembangunana perangkat lunak Waterfall sebagai proses pengembangan perangkat lunak berurutan yang melewati fase perencanaan, pemodelan, implementasi, dan pengujian. Sistem ini dirancang dengan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai pengolah pangkalan data.Kata Kunci: sistem pakar, rokok, forward chainin

    MONITOR JARINGAN KOMPUTER BERBASIS WEB MENGGUNAKAN CACTI

    Get PDF
    Penggunaan jaringan komputer sudah menjadi salah satu kebutuhan masyarakat di era digital ini. Implementasi jaringan komputer sudah dilakukan di berbagai tempat. Mulai dari rumah pribadi, sekolah, kantor, dan tempat hunian seperti indekos. Di indekos sendiri banyak peraturan yang harus diikuti oleh penghuninya agar tidak mengganggu kenyamanan penghuni lain, terutama peraturan yang berhubungan dengan penggunaan jaringan komputer tersebut. Peraturan yang biasanya diberlakukan adalah batasan penggunaan jaringan komputer yang berlebihan seperti aktivitas download. Hal tersebut diterapkan di indekos Pondok Malaka Indah, Jatinangor. Oleh karena itu dibuatlah sebuah aplikasi monitoring jaringan komputer berbasis web yang menggunakan Cacti untuk menampilkan grafik yang akan di-monitoring. Aplikasi akan menampilkan grafik penggunaan traffic jaringan komputer indekos dan hanya bisa diakses oleh seorang administrator dalam hal ini pemilik indekos. Aplikasi ini diuji menggunakan automated testing, usability testing, dan black-box testing. Hasil usability testing dilakukan terhadap pemilik dan penghuni indekos dengan hasil 82,5% terhadap penghuni dalam hal kenyamanan dan kegunaan serta 71,25% terhadap pemilik indekos dalam hal kelakayan dan kemudahan penggunaan. Hasil pengujian tersebut menunjukkan bahwa aplikasi monitoring ini sudah layak untuk diimplementasikan di dalam jaringan komputer indekos.Kata kunci – jaringan komputer; monitoring; aplikasi web, Cacti
    • …
    corecore